top of page

Mein "Diary", Menuju Project !!

Jakarta, 20 September 2017

Hari ini merupakan hari biasa seperti hari-hari yang sudah saya lewati, saya terbangun dipagi hari pukul 4 . hari ini merupakan hari rabu pertama saya di semester 3, lekas saya bersiap-siap untuk berangkat kuliah. Tidak ada yang spesial dalam pagi hari ini, kecuali ucapan selamat pagi darinya yang membuat semangat saya mencapai pada titik maksimal. Uuhhh senang sekali rasanya, sayapun menjadi bersemangat. jadwal hari ini hanya 2 yaitu MatInf dan softskill, namun saya akan lebih berfokus pada matkul softskill, karena diary ini merupakan salah satu tugas dari softskill. Pada pertemuan softskill pertama, kami diharuskan untuk memilih kelompok. Karena saya belum mengenal dengan baik setiap orang yang berada dikelas pada saat itu, sayapun akhirnya berskongkol dengan teman-temansaya yang sudah lebih dulu saya kenal agar dapat satu kelompok dengan mereka. Akhirnya saya bisa menjadi teman sekelompok orang-orang yang sudah saya kenal. Terbentuklah kelompok softskill yang saya inginkan,

Kami diberikan tugas untuk membuat suatu project rancangan aplikasi yang dapat membantu perkembangan anak dalam belajar untuk kelas 3 sd kebawah , namun pada hari ini saya dan anggota kelompok lainnya masih belum memikikirkan kedepannya nanti akan bagaimana,kami hanya saling berusaha mengenal anggota-anggota kelompok softskill kita. Hari pun berlalu untuk kelompok ini.


Jakarta, September 2017

Hari ini memang belum ada progres demi kelanjutan project yang akan kami buat,namun kami sudah membuat sebuah group chat untuk mempermudah kami dalam berkomunikasi , dan sayapun sudah memiliki beberapa ide yang menarik menurut saya yang bisa saya sampaikan nanti ketika kelompok saya akan mengadakan kerja kelompok, salah satunya mencari perbedaan dari 2 gambar dan hari ini pun berlalu.


Jakarta, September 2017

Hari ini merupakan awal dari perjalanan kelompok saya dalam membuat sebuah project yang akan kami garap, hari ini kami berusaha menyalurkan berbagai ide yang setiap anggota miliki, mulai dari aplikasi karaoke, mengaji, kumpulan doa-doa, kumpulan soal cerdas cermat, hingga mini game. Akhirnya kami sepakat akan membuat sebuah aplikasi yang berisikan beberapa mini game yang menurut kami , game tersebut dapat membantu anak kelas 3 sd kebawah dalam melatih pola pikir , kerja otak, dan motorik anak tersebut tanpa mereka sadari. Karena aplikasi ini berbentuk game. Mini game yang ada dalam aplikasi ini sendiri antara lain : mencocokan gambar, dan mencari perbedaan dari 2 gambar. Karena semua anggota sudah setuju, hari ini pun berlalu.


Jakarta, Oktober 2017

Pagi ini , merupakan pagi yang cukup mengejutkan buat saya, bagamaina tidak ? salah satu anggota kelompok sudah membuat sebuah design sesuai dengan tema project kelompok kami. Dan design yang ia buat sungguh menarik, tanpa pikir panjang saya setuju untuk menggunakan design tersebut sebagai design dari project kami. Karena kalau boleh jujur saya tidak sepandai dia dalam mendesign, hehe.


Jakarta, Oktober 2017

Rabu ini merupakan rabu pertemuan ke-2 Matkul softskill, hari ini saya dan teman sekelas saya diminta menunjukkan project yang akan kami buat, kami dimintai untuk membuat sebuah sajian yang akan diberikan kepada dosen agar project tersebut dapat diterima dan bisa dilanjutkan untuk membuat presentasi untuk nanti kami presentasikan di depan kelas kedepannya. Kelompok saya pun berdiskusi untuk membuat sajian yang menarik, sehingga dapat diterima nanti, pada saat berunding banyak hal-hal baru yang bisa kami masukkan kedalam project kami, salah satunya fitur-fitur dari aplikasi yang akan kami buat nanti, adapula gameplay dari aplikasi yang kami buat kami ciptakan semenarik mungkin agar para pengguna tidak bosan ketika menggunakan aplikasi kami. Saya juga memberi beberapa masukan tentang berbagai aspek yang nanti kita masukkan kedalam aplikasi tersebut, setelah selesai berdiskusi dan menyusun sajian yang akan kami sajikan. Kelompok saya akhirnya maju untuk mempresentasikan kepada dosen, saya berusaha untuk selalu optimis dengan project akan kami buat, melihat kelompok-kelompok lain mempunyai project yang bagus dan menarik. Saya juga berusaha untuk menyajikannya dengan semenarik mungkin, di saat saya menyampaikan beberapa keunggulan dari aplikasi yang kami ingin buat, dalam hati saya ingin menyampaikan sebuah pesan “Ini loh, project yang akan kami buat” dengan pedenya. Setelah kelompok saya sudah menyampaikan semuanya, akhirnya project kami disetujui dengan beberapa masukan dari dosen kedepannya dan project kami bisa dilanjutkan ke tahap berikutnya. Hari ini pun berlalu dengan baik untuk kelompok kami.




Jakarta, Oktober 2017

Hari ini kelompok saya melakukan kerja kelompok sesudah jadwal kuliah terakhir, kami melakukan kerja kelompok di tempat makan yang cukup terkenal bagi kalangan pelajar. Cukup banyak kendala yang saya dapatkan ketika kerja kelompok ditempat umum seperti ini, karena saya tidak dapat berfokus, dan juga karena kelompok saya menggunakan bahasa pemrograman java yang tidak terlalu saya kuasai saya hampir tidak membantu sama sekali dalam kerja kelompok kali ini, saya hanya bisa mendengarkan dan mengoreksi beberapa sintaks, setidaknya saya sudah berusaha untuk membantu kelompok saya, hari ini pun berlalu, meskipun saya tidak dapat membantu secara maksimal.


Jakarta, November 2017

Karena kendala sulitnya membuat sebuah program, hari ini kelompok saya hanya akan merealisasikan satu diantara 2 game kedalam aplikasi yang bisa digunakan sebagai prototype, aplikasi tersebut adalah mencocokan gambar, saya rasa ini pilihan yang terbaik untuk hanya merealisasikan 1 game diantara 2 game, sehinnga kami masih bisa berfokus untuk membuat sebuah presentasi yang menarik dengan interface-interface dari aplikasi yang menjadi project kami, saya dan kelompok saya berusaha untuk menampilkan sebuah konsep yang baik, meskipun aplikasi yang kami kerjakan memang jauh dari kata sempurna. Mungkin ini adalah akhir dari diary pembuatan project kelompok saya. Semoga diary ini bisa menjadi saksi atas kerja keras kelompok saya yang sudah kami lakukan.



Featured Posts
Check back soon
Once posts are published, you’ll see them here.
Recent Posts
Archive
Search By Tags
No tags yet.
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square
bottom of page